LSM Garda Timur Indonesia Tegaskan
![]() |
LSM GTI Aksi Dukung RUU TNi dan Bagi Takjil Gratis Bagi Pengendara Jalan Raya |
Manado, Indinews.id – LSM Garda Timur Indonesia (GTI) menyatakan dukungan penuh terhadap pengesahan Rancangan Undang-Undang Tentara Nasional Indonesia (UU TNI) dalam aksi damai yang digelar di ruas jalan Piere Tendean, Manado, pada Sabtu (29/03/2025). Ratusan anggota GTI turun ke jalan untuk menegaskan pentingnya RUU TNI dalam memperkuat keamanan nasional.
Ketua Umum LSM GTI, Lukman Alkatiri, menegaskan bahwa TNI merupakan bagian dari rakyat dan memiliki peran sentral dalam menjaga stabilitas negara.
"Kami dari GTI mendukung penuh RUU TNI karena menyangkut keamanan negara. TNI lahir dari rakyat, jadi sudah pasti mereka akan selalu berpihak pada rakyat," tegasnya.
Alkatiri juga menekankan pentingnya keberadaan TNI di wilayah perbatasan demi menjaga kedaulatan Indonesia.
"Indonesia adalah negara kepulauan dengan banyak wilayah perbatasan. Jika TNI tidak hadir sehari saja, negara kita bisa berada dalam ancaman besar. Dengan keberadaan mereka, masyarakat bisa tidur nyenyak tanpa khawatir akan gangguan keamanan," tambahnya.
Selain menyuarakan dukungan terhadap UU TNI, LSM GTI juga menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil gratis kepada para pengendara yang bersiap berbuka puasa. Kegiatan ini menjadi simbol solidaritas dan toleransi antarumat beragama di Sulawesi Utara.
Aksi ini menunjukkan solidaritas masyarakat terhadap peran TNI sebagai garda terdepan pertahanan negara, sekaligus menegaskan bahwa sinergi antara rakyat dan TNI tetap terjaga demi masa depan Indonesia yang lebih aman dan stabil.